Sekitar kurang lebih 100 juta pemudik akan memadati jalan di tanggal 28-30 Maret 2025. Dengan volume kendaraan yang meningkat tajam, memastikan keamanan armada dan kondisinya tetap prima menjadi hal penting bagi Anda sebagai layanan transportasi angkutan penumpang. Hal ini dilakukan tidak hanya untuk membuat perjalanan lebih aman dan penumpang nyaman, tetapi juga meminimalisir risiko kecelakaan.
Sebab, ditinjau dari data Kemenhub, sekitar 71% atau 193 juta penduduk Indonesia melakukan mudik pada Lebaran 2024 lalu, dan 19% diantaranya menggunakan armada bus. Namun, lonjakan pemudik tahun 2024 juga menimbulkan risiko kecelakaan yang cukup tinggi, sekitar 3.286 kasus kecelakaan. Untuk itu, di mudik Lebaran tahun ini perlu strategi efektif untuk menekan kecelakaan, serta membuat perjalanan dan penumpang lebih aman. Apa saja penyebab kecelakaan tersebut? Dan strategi apa yang bisa diterapkan untuk mencegah insiden kecelakaan itu? Simak penjelasan berikut ini.
Daftar Isi
Penyebab Kecelakaan Armada Bus Saat Mudik
Sebelum mengulas strategi untuk memastikan mudik aman dan nyaman, berikut beberapa penyebab utama kecelakaan selama mudik Lebaran:
Kemacetan Panjang dan Kelelahan Pengemudi
Lonjakan kendaraan yang meningkat tajam saat perjalanan mudik membuat perjalanan lebih lama. Kondisi ini menyebabkan kelelahan dan menurunkan fokus pengemudi, sehingga risiko kecelakaan meningkat.

Pengemudi Tidak Menjaga Jarak Aman
Menurut Kepolisian Republik Indonesia (Polri), terjadi 1.117 kecelakaan di tahun 2024 yang disebabkan oleh pengemudi tidak menjaga jarak aman dengan kendaraan depan. Jumlah ini setara dengan 34% dari total 3.286 kecelakaan yang dilaporkan pada mudik Lebaran 2024.
Kendaraan Tidak Layak Jalan
Tidak hanya faktor human error atau kelalaian pengemudi, armada yang tidak layak jalan juga sering kali menjadi penyumbang penyebab kecelakaan saat mudik. Kondisi ini diakibatkan karena lalainya dalam perawatan armada yang membuat komponen rusak parah secara mendadak dan tidak berfungsi, seperti rem blong penyebab kecelakaan beruntun.
Pengemudi Overspeed atau Melewati Batas Kecepatan
Tidak sedikit pengemudi yang berkendara dengan kecepatan tinggi untuk mengejar target waktu. Padahal, kondisi ini sangat berbahaya dan berisiko menyebabkan kecelakaan. Kecepatan tinggi bisa mengurangi reaksi dan jarak pengereman, sehingga pengemudi lebih sulit untuk menghindari bahaya.
Strategi Efektif agar Perjalanan Mudik Lebih Aman
Setelah mengetahui faktor penyebab kecelakaan, berikut strategi efektif yang bisa Anda terapkan agar perjalanan mudik tetap aman dan penumpang juga nyaman:
Pastikan Armada Anda Terdaftar di SPIONAM
Untuk mematuhi regulasi, pastikan armada pengangkutan penumpang Anda telah terdaftar di SPIONAM Kementerian Perhubungan. SPIONAM merupakan perizinan usaha untuk angkutan penumpang di Indonesia. Fleet Management McEasy adalah solusi pengelolaan dan pemantauan armada komersial yang telah terintegrasi dengan SPIONAM.
Pastikan STNK, SIM, dan Pajak Kendaraan Aktif
Jangan sampai terlewat pada surat atau dokumen penting kendaraan seperti STNK, SIM pengemudi, dan pajak kendaraan. Pastikan semua dokumen penting kendaraan ini masih aktif dan valid.

Anda bisa memanfaatkan Fleet Management McEasy untuk mengelola STNK, SIM, pajak kendaraan, dan dokumen penting kendaraan lainnya dalam satu platform. Solusi ini juga dilengkapi dengan pengingat apabila dokumen tersebut mendekati masa kedaluwarsa.
Periksa Kondisi Suku Cadang Kendaraan
Melewatkan pengecekan dan perawatan armada bisa menyebabkan kerusakan mendadak, sehingga risiko gangguan teknis di tengah kemacetan mudik bisa terjadi bahkan risiko kecelakaan meningkat. Lakukan pemeriksaan pada semua suku cadang, seperti sistem rem, ban, oli, sistem kelistrikan, lampu depan dan belakang serta lampu hazard, hingga suku cadang lainnya. Pastikan semuanya berfungsi normal.

Maintenance Management McEasy membantu Anda memantau kondisi suku cadang dalam satu platform, menjadwalkan perawatan dan menerima pengingat servis, serta pemantauan aktivitas servis.
Pastikan Pengemudi Memiliki Istirahat Cukup
Kemacetan di tengah mudik sering kali terjadi, dan kondisi ini membuat perjalanan lebih lama dan pengemudi kelelahan bahkan mengalami microsleep (tertidur sejenak). Pastikan pengemudi Anda memiliki istirahat yang cukup untuk meminimalisir risiko ini agar terhindar dari insiden yang tidak diinginkan.
Siapkan Asuransi Kendaraan untuk Meminimalisir Risiko
Siapkan asuransi kendaraan untuk menghemat biaya ganti rugi jika kecelakaan tak terhindarkan. Bukti dashcam bisa mempercepat proses klaim asuransi dan menghindari tuduhan palsu, karena rekaman video bisa menjadi bukti akurat dalam menentukan penyebab kecelakaan.
Gunakan Dashcam untuk Perlindungan Maksimal
Lengkapi armada Anda dengan dashcam multi-kamera AI untuk memantau perilaku pengemudi dan mendeteksi kelelahan. Video Monitoring AI McEasy, atau dashcam AI adalah solusi keamanan terbaik di kelasnya. Solusi ini memantau perilaku pengemudi secara real-time, serta mendeteksi dan memberi peringatan pengemudi kelelahan, kurang fokus, mengantuk, keluar jalur mendadak, tidak menjaga jarak aman, serta distraksi lainnya. Dengan deteksi otomatis dan sistem peringatan, tindakan cepat bisa diambil, sehingga risiko kecelakaan dapat dicegah sedini mungkin.

Video Monitoring McEasy juga dilengkapi dengan Video Download History untuk mengunduh video insiden secara langsung, dan bisa dimanfaatkan sebagai bukti akurat kejadian.
Tingkatkan Keamanan Armada Bus dan Perjalanan Mudik dengan Solusi McEasy
McEasy menghadirkan solusi komprehensif dalam satu platform, seperti Fleet Management untuk pengelolaan armada yang telah terintegrasi dengan SPIONAM, Maintenance Management untuk pemeliharaan armada, serta Video Monitoring AI untuk memantau perilaku pengemudi dan mendeteksi distraksi – membuat operasional armada dan perjalanan jadi lebih efisien, terkontrol, dan aman. Tidak hanya itu, Anda juga akan mendapat peringatan otomatis apabila pengemudi melampaui batas kecepatan dan melewati batas durasi berkendara untuk mencegah kelelahan.
Tingkatkan keamanan sekarang dan jadikan pengalaman mudik yang nyaman bagi penumpang. Jadwalkan konsultasi sekarang untuk melihat langsung bagaimana cara kerja solusi McEasy.