fbpx

Keamanan Ekstra dengan AI untuk Keamanan Terbaik di Kelasnya

oleh | 4 Jul 2024 | Manajemen Pengemudi

McEasy dengan bangga memperkenalkan produk TrackVision versi terbaru dalam rangkaian solusi manajemen armada. TrackVision merupakan hardware yang terhubung dengan McEasy Platform sebagai video monitoring real-time. TrackVision dilengkapi dengan kamera kecerdasan buatan Artificial Intelligence (AI) yang dapat memantau aktivitas pengemudi dan sekeliling kendaraan, serta mengirimkan notifikasi peringatan dini yang berisiko saat di jalan. 

Dengan inovasi terbaru untuk mengoptimalkan keamanan aset dan keselamatan perjalanan, kini TrackVision hadir dengan video monitoring yang lebih unggul. TrackVision versi terbaru hadir dengan tiga varian hardware dengan AI tercanggih, fitur terbaru, dan dilengkapi hingga 4 channel kamera. TrackVision ini meliputi TrackVision Basic, TrackVision PRO, dan TrackVision PRO 4X. Simak penjelasan berikut untuk mengetahui lebih lanjut perbedaan antara ketiga TrackVision tersebut. 

Hadir dengan Kamera AI Terbaru dan Tercanggih 

1. TrackVision Basic 

Seperti yang diketahui sebelumnya, TrackVision Basic sudah ada lebih dulu daripada TrackVision PRO dan TrackVision 4X. Meski tidak banyak perubahan pada versi terbaru, TrackVision Basic dilengkapi dengan dua kamera yang menghadap ke arah jalan dan dalam kabin untuk memantau armada dan aktivitas pengemudi secara real-time. 

TrackVision Basic juga dilengkapi dengan teknologi inframerah untuk memantau di malam hari. Dengan fitur ini, Anda tidak perlu khawatir memantau dalam kondisi pencahayaan yang rendah. Teknologi inframerah memastikan bahwa Anda tetap bisa memantau armada dan aktivitas pengemudi Anda. 

2. TrackVision PRO 

Peluncuran TrackVision PRO ini menjadi yang kedua setelah TrackVision Basic. Meskipun sebelumnya telah hadir berdampingan dengan TrackVision Basic, namun pada versi terbaru ini TrackVision PRO memiliki upgrade pada kamera AI.  

TrackVision PRO hadir dengan dua kamera AI deteksi  Driver Monitoring System (DMS). DMS mengawasi perilaku pengemudi secara real-time. Fitur ini membantu dalam meningkatkan keselamatan dengan mengidentifikasi tanda-tanda kelelahan atau gangguan pada pengemudi.  

3. TrackVision Pro 4X 

TrackVision Pro 4X adalah solusi paling komprehensif dengan empat kamera yang menawarkan pandangan lebih luas dan detail. Sama seperti TrackVision PRO, varian ini juga dilengkapi dengan AI deteksi DMS yang memantau kondisi pengemudi untuk mendeteksi gejala kelelahan atau mengantuk, serta AI deteksi ADAS yang memberikan peringatan pengemudi untuk menjaga jarak aman, peringatan ketika keluar jalur dan menghindari benturan. 

Selain itu, TrackVision Pro 4X memiliki kemampuan pemantauan malam hari melalui teknologi inframerah, memastikan bahwa pemantauan tetap optimal meskipun dalam kondisi pencahayaan yang rendah. Dengan kombinasi empat kamera dan fitur-fitur canggih lainnya, TrackVision Pro 4X memberikan tingkat keamanan dan pengawasan yang maksimal untuk aset Anda. 

Pilihan TrackVision Versi Terbaru Sesuai Kebutuhan Anda 

Untuk melihat secara ringkas antara ketiga jenis TrackVision versi terbaru, Anda dapat menyimaknya pada tabel berikut dan memilih sesuai kebutuhan Anda. 

Varian  Jumlah Kamera Fitur Utama 
TrackVision Basic 
Video monitoring real-time: Pemantauan armada dan aktivitas pengemudi secara langsung 
Infrared: Kemampuan pemantauan di malam hari atau dalam kondisi pencahayaan rendah 
TrackVision Pro Video monitoring real-time: Pemantauan armada dan aktivitas pengemudi secara langsung 
AI deteksi DMS: Mengawasi perilaku pengemudi untuk mendeteksi gejala kantuk atau kelelahan dan perilaku pengemudi yang tidak sesuai dengan SOP 
TrackVision Pro 4X Komprehensif: Menyediakan cakupan pengawasan yang lebih luas dan detail 
Video monitoring real-time: Pemantauan armada dan aktivitas pengemudi secara langsung 
AI deteksi DMS: Mengawasi perilaku pengemudi untuk mendeteksi gejala kantuk atau kelelahan 
AI deteksi ADAS: Memberikan peringatan bagi pengemudi untuk menjaga jarak aman, peringatan ketika keluar jalur dan menghindari benturan 
Infrared: Kemampuan pemantauan di malam hari atau dalam kondisi pencahayaan rendah 

Fitur Unggulan TrackVision 

Image
  1. Pemantauan Real-time: Pastikan armada dan perilaku pengemudi Anda selalu dalam pantauan video monitoring secara langsung. 
  1. Live Streaming hingga 9 grid: Tampilan video monitoring hingga 9 grid memungkinkan pengawasan komprehensif. 
  1. Screenshot Layar Streaming Kamera: Memberikan fleksibilitas tambahan untuk mengambil dokumentasi pemantauan dengan screenshot layar streaming 
  1. Notifikasi Peringatan Berisiko: Dilengkapi dengan AI deteksi DMS dan ADAS, TrackVision memberikan peringatan dini gejala kelelahan pengemudi dan risiko benturan di jalan. 
  1. Putar Ulang dan Unduh Video: Rekaman video lengkap yang tersimpan memungkinkan untuk memeriksa kembali kejadian tertentu atau kecelakaan, memberikan bukti akurat untuk analisis perjalanan. 
  1. Driver Scorecard: Evaluasi otomatis terhadap perilaku pengemudi yang tercatat dalam satu dasbor, memberikan laporan yang memberi wawasan tentang kepatuhan dan performa mengemudi yang dapat ditingkatkan. 

Manfaat Menggunakan TrackVision 

  1. Menjaga Kebiasaan Berkendara yang Aman: Pemantauan real-time dan deteksi AI DMS dan ADAS membantu mengawasi perilaku pengemudi secara langsung dan memastikan mereka berkendara sesuai prosedur. 
  1. Mencegah Risiko: Peringatan dini tentang perilaku pengemudi yang tidak aman membantu mencegah risiko kecelakaan dan kerusakan aset. 
  1. Meningkatkan Produktivitas dan Keselamatan: Pengawasan yang ketat terhadap keselamatan pengemudi dan memastikan operasional yang lebih aman dan efisien. 
  1. Meningkatkan Performa Mengemudi: Perilaku pengemudi terekam dan tercatat otomatis dalam satu laporan penilaian, memberikan evaluasi dan pelatihan untuk meningkatkan performa mengemudi. 
  1. Menciptakan Ekosistem yang Aman: Dengan pemantauan yang terus menerus, TrackVision membantu menciptakan ekosistem berkendara yang aman bagi pengemudi dan pengguna jalan.  
  1. Menghindari Klaim Tidak Sah: Riwayat video monitoring dapat digunakan sebagai bukti kuat dalam kasus kecelakaan atau insiden lainnya. Hal ini membantu dalam menghindari klaim asuransi yang tidak sah dan menyelesaikan sengketa dengan lebih cepat dan adil, melindungi perusahaan dari kerugian finansial yang tidak perlu. 

Dengan semua manfaat ini, TrackVision menjadi investasi berharga dalam memaksimalkan keamanan, keselamatan, dan efisiensi operasional yang optimal. 

Ingin tahu lebih lanjut tentang bagaimana TrackVision dapat meningkatkan keamanan aset Anda dan keselamatan di jalan? Diskusikan dengan tim sales kami hari ini untuk demo produk dan penawaran spesial. 

[HUBUNGI SALES KAMI] atau [JADWALKAN DEMONYA SEKARANG] 

Dengan TrackVision, dapatkan keamanan ekstra untuk seluruh aset Anda dan keselamatan di jalan.  

Konsultasi Kebutuhanmu

Dapatkan saran fleet management, video monitoring, dan sensor bahan bakar dari ahlinya

Please enable JavaScript in your browser to complete this form.

Tulisan Terkait

Dashcam: Solusi Efektif Cegah Kelalaian Pengemudi dan Kecelakaan

Dashcam: Solusi Efektif Cegah Kelalaian Pengemudi dan Kecelakaan

Tingginya kecelakaan karena faktor pengemudi lalai dalam berkendara harus dicegah, sebab keamanan dan keselamatan adalah prioritas utama, terutama bagi perusahaan logistik. Kelalaian ini bisa diakibatkan karena kelelahan, terdistraksi, atau tidak mematuhi aturan...

Faktor Penyebab dan Bahaya Pengemudi Mengantuk

Faktor Penyebab dan Bahaya Pengemudi Mengantuk

Mengemudi dalam keadaan mengantuk adalah salah satu penyebab utama kecelakaan di jalan raya, terutama untuk bisnis yang memiliki armada kendaraan. Pengemudi yang lelah atau mengantuk dapat mengalami penurunan konsentrasi, memperlambat waktu reaksi, dan membuat...