Sebagai perusahaan otobus yang melayani bus pariwisata, antarkota, hingga antarprovinsi, MTrans dipercaya ratusan penumpang setiap harinya. Demi menjamin kepercayaan pelanggan, MTrans selalu mengutamakan keselamatan perjalanan penumpang sebagai prioritas utama.
Dengan armada dan rute yang beroperasi setiap hari, MTrans tentu mengutamakan aspek-aspek keamanan seperti mempersiapkan armada yang berkualitas dan memastikan kondisinya selalu prima. Meski demikian, MTrans tetap membutuhkan sistem terintegrasi yang mampu memantau aktivitas operasional dan memastikan perjalanan penumpang tetap aman. Karena itu, MTrans menggunakan solusi McEasy untuk mengoptimalkan pemantauan, efisiensi operasional, dan keamanan perjalanan.
Daftar Isi
Solusi McEasy Memudahkan Operasional dan Melindungi Perjalanan Penumpang
MTrans memahami pentingnya pengawasan aktivitas operasional demi menjamin keamanan perjalanan penumpang. Untuk itu, MTrans mempercayakan solusi dari McEasy, yaitu Fleet Management dan Video Monitoring sebagai sistem pemantauan operasional berbasis Artificial Intelligence (AI).
Fleet Management membantu MTrans dalam memantau lokasi armada, rute, hingga kecepatan kendaraan secara real-time, sementara Video Monitoring memantau perilaku pengemudi termasuk aktivitas penumpang di dalam kabin dan situasi di sekeliling armada. Dengan kontrol penuh dan visibilitas yang lebih baik, MTrans dapat memastikan operasional berjalan lancar, terpantau, dan lebih aman.

Video Monitoring juga memberikan notifikasi dan peringatan dini saat pengemudi terdeteksi mengalami tanda-tanda distraksi seperti mengantuk, kelelahan, maupun potensi bahaya lainnya. Ini membantu MTrans dalam mempercepat pengambilan tindakan untuk mencegah hal-hal yang bisa membahayakan keselamatan penumpang.
Manfaat yang Dirasakan MTrans
1. Visibilitas Penuh terhadap Operasional
Fleet Management dan Video Monitoring dapat memantau aktivitas operasional secara menyeluruh, mulai dari armada, perilaku pengemudi, hingga situasi di sekeliling armada secara real-time. Visibilitas penuh membantu tim operasional MTrans dalam mencegah hal yang tidak terduga terjadi. Misalnya, mencegah masuknya penumpang gelap, mendeteksi aktivitas penumpang yang mencurigakan di dalam bus, sehingga tindakan tepat bisa segera diambil.
2. Mencegah Potensi Bahaya dan Evaluasi Kinerja Pengemudi
Dengan sistem peringatan dini potensi bahaya seperti distraksi pengemudi, tim operasional dapat mengambil tindakan mitigasi keselamatan dengan cepat. Sistem peringatan ini membantu MTrans dalam menjaga disiplin pengemudi dan mencegah insiden sebelum terjadi, sekaligus memberikan data yang akurat untuk evaluasi kinerja pengemudi dan perbaikan yang berkelanjutan.

3. Meningkatkan Keamanan Perjalanan dan Kepercayaan Penumpang
Dengan pengawasan yang lebih ketat dan respons yang lebih cepat, penumpang dapat merasakan pengalaman perjalanan yang lebih aman dan nyaman, sehingga kepuasan dan kepercayaan pelanggan lebih terjaga.
4. Mencegah Kerugian Perusahaan
Sistem peringatan dini distraksi pengemudi atau potensi bahaya membantu MTrans dalam merespons situasi darurat dengan cepat, sehingga kecelakaan dapat dicegah sedini mungkin. Hal ini membantu MTrans dalam mencegah kerugian akibat kecelakaan.
MTrans telah merasakan manfaat nyata dari penggunaan solusi Fleet Management dan Video Monitoring McEasy dalam mendukung kelancaran dan keamanan operasional. Kini, saatnya Anda merasakan manfaat yang sama agar terus dapat memberikan pelayanan terbaik dan menjaga kepuasan pelanggan.
Jadwalkan konsultasi sekarang bersama kami dan lihat bagaimana solusi McEasy membantu operasional bisnis Anda jadi lebih terpantau, efisien, dan aman.